SUBULUSSALAM – Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU) mengambil langkah berani untuk memperkuat Sumber Daya Manusia (SDM) di wilayah Aceh dengan menggelar acara sosialisasi penerimaan mahasiswa baru. Acara ini menjadi platform penting untuk memperkenalkan Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) kepada masyarakat Subulussalam.
Tim yang terlibat dalam acara ini adalah para pakar dan pengembang dari Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UINSU. Prof. Dr. Zainal Arifin, MA, Ketua Program Studi Doktor Komunikasi Penyiaran Islam, memimpin tim tersebut. Dr. Fakhrur Rozi, S.Sos, M.I.Kom, Sekretaris Program Studi Doktor Komunikasi Penyiaran Islam, memberikan gambaran terperinci tentang visi dan misi program studi yang ada di Fakultas Dakwh dan Komunikasi UINSU. Sekda Kota Subulussalam H. Sairun, S.Ag, M.Si, menerima kehadiran tim FDK UINSU Medan.
Dika Sahputra, Sekretaris Program Studi S1 Komunikasi Penyiaran Islam, menegaskan komitmen UINSU untuk menyediakan akses pendidikan berkualitas kepada seluruh lapisan masyarakat, termasuk di daerah terpencil seperti Pakpak Bharat dan Subulussalam dan menambahkan bahwa program ini tidak hanya mengejar angka, tetapi juga fokus pada kualitas dan relevansi dengan kebutuhan masyarakat. Hal ini sebagai upaya nyata untuk mendorong kesetaraan dalam pendidikan.
Rediono, SE, yang mewakili Pengembang Pegawai Subbagian Administrasi Umum Keuangan (AUK) FDK UINSU, menyoroti peningkatan infrastruktur pendukung demi kelancaran proses akademis bagi mahasiswa,
Acara sosialisasi ini berhasil menarik perhatian tidak hanya dari kalangan akademisi, pemerintah dan siswa sekolah khusunya pesantren yang ada di Kota Subulussalam, tetapi juga dari masyarakat umum. Diharapkan, Program sosialisasi ini dapat menjadi tonggak penting dalam meningkatkan kualitas pendidikan Provinsi Aceh.